INTERACTIVE
(INTERNATIONAL ACHIEVEMENT ACCELERATION)
Langkah Awal Mewujudkan Generasi
Pintar Berbahasa Asing Sejak Dini
Masalah yang sering dihadapi
Di zaman milenial seperti ini, Bahasa Inggris menjadi salah satu kebutuhan untuk berkomunikasi secara global. Seringkali Bahasa Inggris dianggap menjadi hal yang sangat sulit untuk dikuasai. Terutama di kelas, mungkin pelajaran Bahasa Inggris cenderung membosankan bagi sebagian siswa. Keterbatasan dan kurangnya minat dari sebagian besar siswa menjadi penyebab utama dari kebosanan tersebut.
Situasi belajar yang formal juga membuat siswa-siswi tidak percaya diri untuk bertanya atau menyampaikan keluhannya. Oleh karena itu, Ekstrakurikuler English Club dibentuk untuk mengatasi masalah yang sering ditemui siswa-siswi saat belajar Bahasa Inggris. Kami adalah lembaga kursus yang memberikan pendidikan berkualitas dibidang Bahasa Asing dan Sastra.
Di English Course kami mengajarkan bahasa Inggris mulai dari dasar. Disini tidak hanya pelajaran basic yang siswa dapat tetapi juga mental dan keberanian di dalam berbahasa inggris, serta kami mendesain lingkungan belajar seperti suasana kekeluargaan yang erat dan menyenangkan. Siswa-siswi juga melatih agar mereka mampu berbahasa Inggris dengan confidence (percaya diri), berfikir kritis dan kreatif.
Tentang
Kami
AKSES EDUCATION CENTRE adalah Lembaga Kursus, Pengembangan SDM, Bimbingan belajar dan Pelatihan yang berdiri sejak tahun 2008 dengan berfokus pada layanan pendidikan, Kami juga mengembangkan berbagai jenis layanan bimbingan belajar Untuk Seleksi Tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), Pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK), Perguruan Tinggi Kedinasan (PTK), Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Seleksi untuk TNI-POLRI.
Untuk meningkatkan kualitas mutu pendidikan di Indonesia dan Membentuk SDM yang dapat bersaing dikancah Internasional kami juga mengembangkan produk Axcel (Akses Language Excellence) yaitu Bimbingan belajar berbasis Bahasa Asing, kami menyadari betapa pentingnya Bahasa Asing untuk meningkatkan kualitas SDM suatu bangsa dan dapat bersaing dikancah Internasional. Kami juga percaya bahwa belajar Bahasa Asing dapat meningkatkan siswa untuk menjadi SDM yang berkualitas diMasa Depan.
Selaras dengan Komitmen Yayasan, kami Akses Education Centre ingin menciptakan SDM yang berkualitas, berkompeten dan berintegritas tinggi, terutama pada bidang pendidikan di Indonesia. Kami yakini bahwa dengan cita-cita yang mulia dapat membimbing dan membina generasi penerus bangsa di Indonesia agar lebih berkualitas dan mampu bersaing dengan Bangsa lain terutama dikancah Internasional.
Kami percaya bahwa pendidikan adalah hak setiap manusia. Kami juga meyakini bahwa pendidikan adalah tiket untuk masa depan yang lebih baik. Maka dari itu, kami bertujuan untuk menyediakan layanan pendidikan dan materi pembelajaran dari guru-guru terbaik Indonesia, yang bisa diakses oleh seluruh siswa di mana saja mereka berada dengan biaya yang terjangkau.